Pesta Seni Budaya Dayak se-Kalimantan ke- XIV Yogyakarta 2016


Pesta Seni dan Budaya Dayak se-Kalimantan adalah kegiatan seni dan budaya terbesar mahasiswa dalam skala nasional yang diselenggarakan oleh mahasiswa daerah yang berasal dari Kalimantan. Tahun 2016 ini Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Sekadau (IPMKS) sebagai penyelenggara tuan rumah PSBDK ke- XIV dengan mengangkat tema “Budaya Dayak sebagai Rumah bagi Entitas Keberagaman dan Kemajuan” bertempat di Pusat Kebudayaan Koesandi Hardjasoemantri UGM Yogyakarta pada 02-06 November 2016.


Pesta Seni dan Budaya Dayak se-Kalimantan (PSBDK) diadakan pertama kali pada tahun 2002. Kegiatan ini mendapat apresiasi yang sangat baik di kalangan pelajar dan mahasiswa (terutama kalangan mahasiswa Dayak) yang ada di Yogyakarta. Penyelenggaraan PSBDK bekerjasama dengan Dinas Pariwisata D.I.Y, Dinas Pariwisata Tingkat I Kalimantan-Barat, didukung oleh setiap Forum mahasiswa Dayak yang ada di Yogyakarta pada khususnya dan pulau Jawa pada umumnya.




Perkembangan dari kegiatan ini sangat baik dan luar biasa, dilihat dari penyelenggaraan yang selalu dapat dilaksanakan setiap tahun dengan tuan rumah penyelenggara secara bergantian dari tiap Forum Mahasiswa Kalimantan yang sampai saat ini telah diselenggarakan hingga Empat Belas kali. Sebagai penyelenggara tuan rumah PSBDK tahun 2017 adalah Kabupaten Kapuas Hulu. Semangat para pelajar mahasiswa sangat antusias, dengan dukungan dan kerjasama dari semua pihak tentunya sangat membantu untuk terselenggaranya kegiatan tersebut. Ini merupakan sarana untuk melestarika dan mengenalkan salah satu budaya yang ada di Indonesia, sebagai generasi muda yang tidak miskin identitas serta jiwa nasionalis terhadap bangsa Indonesia. Salam Budaya! 07/11/16/yonas ade kurniawan-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Analisis Kesesuaian Lahan Gaharu, Kab.Bengkayang, Kalimantan Barat

Riam Panggar, Kab.Bengkayang, Kalimantan Barat

Gunung Merbabu